Berita Manchester City: Sergio Aguero Samai Rekor Hat-Trick Alan Shearer
Performa bintang lima Sergio Aguero saat Manchester City membantai Chelsea 6-0, Minggu (10/2), mengantarkan striker Argentina itu mengukir sebuah catatan spesial.
Aguero menjebol gawang Chelsea sebanyak tiga kali di pertandingan tersebut. Itu merupakan hat-trick ke-11 Aguero di Liga Primer Inggris, membuatnya sejajar dengan rekor 11 hat-trick yang dimiliki penyerang legendaris Inggris Alan Shearer.
City dan Aguero memang tampil terlalu dominan dalam laga di Etihad Stadium ini. Striker Argentina itu langsung membuat publik The Citizens bersuka cita ketika ia mengemas dua gol pertamanya di 20 menit pertama.
Pilihan Editor
Setelah Raheem Sterling membuka keunggulan, Aguero sukses menaklukkan Kepa Arrizabalaga lewat sepakan jarak jauh nan cantik di menit ke-13. Enam menit berselang, Aguero memanfaatkan blunder sundulan back-pass Ross Barkley untuk mencetak gol keduanya.
Ilkay Gundogan melanjutkan pesta gol City, tapi Aguero belum selesai. Di awal babak kedua, Aguero mengonversi sepakan penalti setelah Sterling dijatuhkan Cesar Azpilicueta untuk melengkapi trigolnya di laga ini.
Aguero kemudian ditarik keluar dan mendapat tepuk tangan berdiri dari fans City seiring namanya sudah masuk dalam buku sejarah Liga Primer. Menariknya, ini merupakan hat-trick kedua Aguero dalam waktu sepekan setelah minggu lalu melakukan hal serupa kontra Arsenal (3-1).
Menilik produktivitas golnya yang tengah meroket, bukan tak mungkin Aguero akan melewati rekor hat-trick Shearer dalam waktu dekat. Saat ini, striker 30 tahun ini sudah melewati catatan hat-trick legenda EPL seperti Robbie Fowler, Thierry Henry, Michael Owen, hingga Wayne Rooney.
Namun yang lebih penting dari rekor tersebut adalah, Aguero membawa City bertakhta di puncak klasemen EPL, unggul selisih gol dari Liverpool yang memiliki poin sama. Aguero juga memuncaki daftar topskor sementara EPL bersama bintang Liverpool Mohamed Salah dengan 17 gol.