Berita Manchester United – Ole Gunnar Solskjaer Alihkan Fokus Ke Liverpool
Manajer interim Manchester United Ole Gunnar Solskjaer langsung mengalihkan fokusnya untuk menghadapi Liverpool setelah membawa timnya menang 2-0 atas Chelsea di putaran lima Piala FA, Selasa (19/2) dini hari WIB tadi.
United mendapatkan kemenangannya di Stamford Bridge lewat gol sundulan Ander Herrera dan Paul Pogba, semuanya di babak pertama, dan hasil semalam seakan mengobati kekecewaan setelah kalah 2-0 dari PSG di leg pertama babak 16 besar Liga Champions pada pertengahan pekan lalu.
Seusai bubaran, Ole kepada MUTV mengatakan: Laga berikutnya adalah melawan Liverpool dan kami harus fokus pada yang satu itu.
Pilihan Editor
Ini berat untuk pergi ke Paris dan harus menang 2-0, namun kami melakukan itu malam ini kami menang 2-0 [melawan Chelsea].
Liga [Primer Inggris] akan sangat berarti untuk kami, tentu saja, namun sebuah trofi adalah hal fantastis untuk dimenangi pada akhir musim.
Piala FA merupakan salah satu trofi terbaik yang bisa Anda menangi. Saya pernah merasakannya pada 1999 dan kami ingin mengakhiri musim ini dengan sebuah gelar.
Adapun di putaran enam Piala FA, United lagi-lagi harus bermain tandang dan kali ini berhadapan dengan Wolverhampton Wanderers.
Ole melanjutkan: Sekali lagi laga tandang, kalian tahu, kami pernah menghadapi Arsenal dan Chelsea [di tandang] jadi kami sejatinya mengharapkan laga kandang namun inilah kenyataannya.
Tandang ke Wolves dan kami harus melakukannya dengan cara yang sulit. Mereka adalah tim yang sangat sulit dihadapi.