Liga Indonesia

Striker Asing Persebaya Surabaya Hindari Media Sosial

Striker asing Persebaya Surabaya, Amido Balde, punya kiat tersendiri untuk bisa terus meningkatkan performanya di setiap pertandingan. Salah satunya, dia menghindari untuk bermain media sosial.

Mantan penyerang Celtic FC itu punya alasan tersendiri mengapa memilih hal tersebut. Dia mengungkapkan, ketika masih bermain media sosial, dirinya terkadang mendapatkan banyak hal negatif.

“Saya dulu punya beberapa akun media sosial. Kini tidak satu pun, termasuk instagram,” tegas Balde, seperti dikutip laman resmi Persebaya.

Pilihan Editor

  • Moncernya Paul Pogba Bersama Ole Gunnar Solskjaer
  • Rusak & Curi Barang Bukti, Tiga Orang Jadi Tersangka
  • Paceklik Gol Terlama Mauro Icardi
  • Tur Stadion La Liga: Wanda Metropolitano
  • Terkait dengan kondisi cuaca, mantan pemain timnas Portugal U-20 itu mengakui butuh adaptasi lagi dengan cuaca panas di Indonesia. Tetapi terkait makanan, dia tidak menemui kendala.

    “Paling suka sup iga,” bebernya.

    Sementara itu, penyerang asing Persebaya lainnya, Manuchekhr Jalilov, juga memiliki pantangan tersendiri saat ini. Dia sementara waktu membatasi diri untuk berbicara ke media.

    “Biarkan saya berlatih dan bermain dulu. Biar fokus. Saya ingin membuktikan dulu di lapangan, baru ngomong ke media,” jelas mantan pemain Sriwijaya FC tersebut.

    Related Articles

    Back to top button