Liga Indonesia

Stefano Cugurra Bicara Peta Kekuatan Di Grup B Piala Presiden 2019

Pelatih Bali United, Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues, angkat bicara mengenai peta kekuatan di grup B Piala Presiden 2019. Berdasarkan hasil undian yang telah dilakukan, di grup tersebut Bali United akan menghadapi Bhayangkara FC, Semen Padang, dan Mitra Kukar.

Seluruh laga di grup akan dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Pelatih yang akrab disapa Teco itu mengakui, lawan yang akan dihadapi tim Serdadu Tridatu di grup tersebut tidak akan mudah.

“Tim-tim yang berada di grup B memiliki kualitas yang baik. Bhayangkara FC adalah tim yang konsisten dalam setiap pertandingan. Apalagi pertandingan nanti akan digelar di Stadion Patriot yang merupakan kandang mereka tahun ini,” ucap Teco, seperti dikutip laman resmi klub.

“Kita ketahui juga Semen Padang adalah tim yang baru promosi ke Liga 1. Tentu mereka memiliki motivasi tinggi untuk membuktikan kualitas tim mereka. Selain itu ada Mitra Kukar yang kami belum ketahui kekuatan mereka,” tambah pelatih asal Brasil itu.

Pilihan Editor

  • Gianfranco Zola, Zinedine Zidane & Kandidat Pengganti Maurizio Sarri Di Chelsea
  • Kala Mr Liga Champions Melempem
  • Exco PSSI Putuskan Gelar KLB
  • Piala AFF U-22 2019: Jadwal Timnas Indonesia
  • Meski begitu, eks pelatih Persija Jakarta ini menuturkan belum terlalu fokus untuk mempersiapkan timnya menghadapi Piala Presiden. Mengingat, terdekat mereka akan lebih dulu melawan Persela Lamongan pada leg kedua babak 16 besar Piala Indonesia 2018/19 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (22/2).

    “Kami ingin memastikan lolos dulu ke babak 8 besar, setelah itu baru tim akan fokus persiapan di Piala Presiden 2019,” tegasnya.

    Related Articles

    Check Also
    Close
    Back to top button