Sambut Piala Presiden, PSS Sleman Agendakan Uji Coba

Jajaran pelatih PSS Sleman mempersiapkan diri cukup serius untuk menyambut pagelaran turnamen Piala Presiden 2019 yang mulai bergulir bulan depan dengan mengagendakan pertandingan uji coba.

Asisten pelatih Suwandi HS mengungkapkan, mereka belum memberikan evaluasi menyeluruh terhadap performa tim pasca-laga melawan Borneo FC. Tim pelatih masih menunggu kedatangan Seto Nurdiyantoro.

Saya baru saja datang ke PSS. Sekilas evaluasi, yakni perpindahan dari menyerang ke bertahan, dan sebaliknya masih kurang rapi. Faktor emosional pemain muda yang perlu kami maintenance agar tidak mudah terprovokasi lawan. Hal ini akan kami terus evaluasi, beber Suwandi dilansir laman resmi klub.

Pilihan Editor

  • Gelar TC Di Australia, Ini 27 Pemain Yang Dipanggil Ke Timnas Indonesia
  • Kala Mr Liga Champions Melempem
  • Gianfranco Zola, Zinedine Zidane & Kandidat Pengganti Maurizio Sarri Di Chelsea
  • Piala AFF U-22 2019: Jadwal Timnas Indonesia
  • Persiapan untuk turnamen Piala Presiden 2019 direncanakan ada laga uji coba dengan tim lokal Sleman. Melihat waktunya, susah mengajak tim Liga 1.

    PSS kemarin sore kembali menjalani latihan di lapangan Getas. Dalam latihan itu, hadir juga legiun asing yang sedang mengikuti seleksi, Alfonso de la Cruz. Menurut Suwandi, tidak banyak penilaian yang bisa diberikan kepada sang pemain.

    Dia masih dalam masa trial bersama PSS, dan sekilas performanya bagus. Namun harus dilihat lagi di sesi gim atau uji coba, kata Suwandi.

    Exit mobile version