Liga Indonesia

Persija Jakarta Berupaya Masalah Marko Simic Diselesaikan Kekeluargaan

CEO Persija Jakarta Ferry Paulus, berharap kasus yang menimpa Marko Simic tidak diselesaikan lewat jalur hukum. Ia, bakal berupaya masalah ini dapat selesai dengan kekeluargaan.

Simic diduga melakukan pelecehan terhadap seorang wanita sebelum laga Persija kontra Newcastle Jets pada babak keualifikasi Liga Champions Asia. Kejadian tersebut terjadi di pesawat dari Bali menuju Sydney, Australia.

Akibatnya Simic tidak bisa pergi dari Australia, karena paspornya ditahan. Penyerang asal Kroasia ini harus tetap berada di negara tersebut sampai dengan proses hukum selanjutnya dilakukan pada 9 April mendatang.

Pilihan Editor

  • Piala AFF U-22 2019: Jadwal Timnas Indonesia
  • Sekilas Barcelona Di Era Ernesto Valverde
  • Salam Perpisahan Marek Hamsik: Napoli Selamanya!
  • Kekacauan Bernama Wanda Nara: Mauro Icardi Tinggalkan Inter Milan?
  • “Komunikasi sesama pengacara lokal [Gusti Randa] dengan yang asing [Robert Haralovic] lumayan kondusif dan sudah ketemu clue-nya memang ada upaya yang harus juga dikomunikasikan ke korban,” kata Ferry.

    Lebih lanjut, Ferry menyatakan wanita tersebut yang diduga dilecehkan Simic merupakan Warga Negara Indonesia (WNI). Hanya saja, korban tersebut bekerja di Australia.

    “Ada petunjuk bahwa korban ini adalah warga negara Indonesia tapi punya kerjaan humas di sana. Namun identitas nama pastinya belum ketemu,” ujarnya.

    Related Articles

    Back to top button