Liga Indonesia

Operasi Sukses, Rezaldi Hehanussa Jalani Proses Pemulihan Hingga Delapan Bulan

Bek Persija Jakarta, Rezaldi Hehanussa, akhirnya memilih untuk operasi dalam proses penyembuhan cedera tumitnya yang sering kambuh. Sebelumnya, Rezaldi memang memilih untuk tidak melakukan operasi ketika terjadi cedera itu dengan hanya melakukan terapi. Namun cedera tersebut kembali kambuh.

Hingga akhirnya, operasi terhadap cedera Rezaldi dilakukan di Rumah Sakit Premier Bintaro, Tangerang, Senin (18/2) malam. Operasi itu langsung ditangani dr. Sapto Adjie SpOT, yang juga didampingi dokter tim Persija, Donny Kurniawan.

“Alhamdulillah operasi berjalan lancar. Terima kasih semuanya sudah mendoakan saya. Terima kasih untuk dokter Sapto dan dokter Donny,” ucap Rezaldi, seperti dikutip laman resmi Persija.

Pilihan Editor

  • Sergio Ramos Catat Rekor Kartu Merah Terbanyak Di Eropa
  • Turunkan Tujuh Pemain, Klub Italia Dibantai 20-0
  • Tembus 30 Gol, Lionel Messi Catat Rekor Impresif
  • Piala AFF U-22 2019: Jadwal Timnas Indonesia
  • Namun begitu, proses pemulihan setelah operasi tidak bisa berlangsung cepat. Diperkirakan, proses pemulihannya membutuhkan waktu enam hingga delapan bulan.

    Artinya, pemain yang akrab disapa Bule itu akan banyak melewatkan pertandingan bersama Persija pada musim ini. Baik itu di Liga 1 maupun Piala AFC.

    Seperti diketahui, Rezaldi merupakan salah satu andalan tim Macan Kemayoran di posisi bek kiri. Melihat kondisi tersebut, stok bek kiri Persija menyisakan Dany Saputra dan Tony Sucipto.

    Related Articles

    Check Also
    Close
    Back to top button