Merasa persiapan anak asuhnya tidak berjalan maksimal, pelatih Malaysia U-22 Ong Kim Swee menilai Indonesia sebagai tim favorit di Grup B Piala AFF U-22 yang mulai berlangsung besok.
Malaysia datang ke Kamboja dengan kekuatan tidak maksimal akibat adanya penolakan klub melepas pemain ke timnas, sehingga sektor tengah dianggap menjadi titik lemah.
Kondisi itu membuat Kim Swee tidak memasang target tinggi kepada tim besutannya, kecuali mematangkan persiapan untuk menghadapi kualifikasi Piala Asia 2020 yang digulirkan bulan depan.
Pilihan Editor
Kamboja tidak bisa dipandang remeh, karena mereka merupakan tuan rumah. Myanmar dan Indonesia telah latihan lebih lama dibandingkan kami. Bahkan Myanmar menghentikan liga mereka selama satu bulan, ujar Kim Swee dilansir Goal Malaysia.
Indonesia sudah berlatih selama tiga pekan, sehingga mereka menjadi favorit. Kami menganggap diri sendiri sebagai underdog.
Hal paling penting bagi kami adalah datang ke sana [Kamboja] untuk mengetahui kekurangan. Tidak ada target secara spesifik, tapi kami tentu saja berusaha mendapatkan hasil bagus. Tujuan kami juga adalah meningkatkan performa tim sebelum kualifikasi Piala Asia.