Pelatih Persib Bandung Miljan Radovic menjadikan turnamen pramusim Piala Presiden 2019 pada bulan depan sebagai kesempatan untuk mematangkan skema permainan yang diinginkan.
Radovic mengatakan, saat ini Persib telah memperlihatkan gaya permainan baru, dan ditunjukkan pemain ketika menahan Arema FC 2-2 di Stadion Kanjuruhan. Radovic pun menjadikan Piala Presiden untuk mematangkan permainannya.
Untuk saat ini sudah bagus. Kami sedang memulai gaya permainan yang baru. Kalian bisa lihat banyak penguasaan bola, tiki-taka, crossing, dan shooting, ujar Radovic.
Pilihan Editor
Sekarang kami mulai menatap liga. Di Piala Presiden, kami bisa mencoba beberapa pemain yang baru sembuh dari cedera, karena mereka perlu adaptasi. Prioritas memang liga, tapi kami juga tetap serius di Piala Presiden.
Saat ini penggawa Persib diistirahatkan selama akhir pekan untuk mengembalikan kebugaran setelah menjalani tiga pertandingan dalam 11 hari.
Sekarang saatnya para pemain istirahat. Saya berharap jeda waktu dua hari ini dimanfaatkan pemain buat istirahat. Awal pekan harus langsung fokus persiapan, ucap Radovic.