Liga Inggris – Liverpool bakal bertemu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2020/2021 awal pekan ini. Pelatih Juergen Klopp bicara soal kritik yang dialamatkan pada Ozan Kabak.
Liverpool direncanalan bertandang ke markas Wolverhampton di Molineux Stadium, Selasa (16/3/2021) dini hari waktu Indonesia. Jelang laga tersebut, banyak media di Inggris meragukan kemampuan Kabak yang dipinjam dari Schalke.
Link Live Streaming Liverpool vs Wolves disini
Kabak sendiri didatangkan Liverpool saat lini bertahan mereka diterpa badai cedera. Penampilan pemain berusia 20 tahun di skuat utama Si Merah dianggap oleh sebagian kalangan tak sesuai ekspektasi, tetapi Klopp membelanya mati-matian.
“Kami mendatangkan seorang pemain berusia 20 tahun, semua orang ingin dia menyelesaikan semua masalah kami dalam satu detik.” kata Klopp saat membela Kabak.
Klopp menjelaskan, Liverpool terbiasa menggunakan jasa tiga pemain yakni Virgil van Dijk, Joel Matip, dan Joe Gomez sebagai bek tengah. Saat ketiganya absen secara serempak, kata Klopp, publik tidak bisa berharap Kabak muncul sebagai solusi cespleng.