Winger Persib Bandung, Febri Hariyadi, mulai mengalihkan fokusnya untuk menghadapi Arema FC pada babak 16 besar Piala Indonesia 2018/19. Persib dipastikan lolos ke babak 16 besar, setelah menang telak atas Persiwa Wamena pada leg kedua babak 32 besar, skor 7-0, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (11/2).
Febri menyadari laga melawan Arema tidak akan mudah. Apalagi tim Singo Edan memiliki para pemain berkualitas di semua lini.
“Pemainnya (Arema FC) enggak jauh beda dari tahun kemarin. Tentunya mereka sangat bagus. Jadi kita perlu waspadai semua pemain, karena mereka tim kuat,” ucap Febri, seperti dikutip laman resmi Persib.
Pilihan Editor
Di samping itu, mantan penggawa timnas Indonesia U-23 ini mengatakan kepercayaan diri pemain Persib semakin bertambah, setelah menang telak atas Persiwa. Sehingga itu menjadi tambahan modal bagi tim Maung Bandung untuk menghadapi Arema.
Berdasarkan jadwal yang dirilis PSSI, untuk leg pertama Persib akan menjamu Arema lebih dulu pada leg pertama 16 besar di Stadion Si Jalak Harupat, 18 Februari mendatang. Sedangkan leg kedua digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada 22 Februari.