Djadjang Nurdjaman Tak Janjikan Permainan Menghibur
Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman tidak menjanjikan permainan indah saat menghadapi klub Liga 3 Persinga Ngawi di pertandingan babak 32 Besar Piala Indonesia 2018, Sabtu (16/2) sore WIB, di Stadion Gelora Bung Tomo.
Pria yang akrab disapa Djanur ini menegaskan, kemenangan menjadi satu-satunya cara untuk lolos ke-16 Besar. Mengingat pertandingan hanya digelar satu kali, raihan sempurna menjadi target utama Persebaya.
Kami tentu ingin menurunkan tim terbaik, karena tekad kami adalah meraih kemenangan, dan lolos ke 16 Besar. Kami mengutamakan hasil, setelah itu kita lihat apakah bermain cantik atau tidak. Saat ini kami sudah punya 24 pemain, dan semua akan mendapat menit bermain yang cukup, tutur Djanur.
Pilihan Editor
Tiga pemain asing kami sudah sah, dan bisa dimainkan. Mereka sudah melakukan persiapan selama satu minggu, jadi tidak ada alasan untuk tidak dimainkan, sekaligus kami ingin pertontonkan kepada publik sepakbola Surabaya.
Di lain kubu, Persinga tidak ciut nyali melawan Persebaya di hadapan ribuan suporter Bonek. Asisten pelatih Sigit Wicaksono menyatakan, Persinga mendapat satu pemain tambahan di posisi sayap, yakni Kepi.
Kami ada 21 pemain. Pemain yang kemarin bermain di Liga 3 sudah siap semua, jadi tidak ada permasalahan. Kami hanya ada satu penambahan pemain saja, namanya Kepi, ujar Kepi.
Kami tidak ada persiapan khusus melawan Persebaya, bukan berarti kami pasrah. Tidak ada beban yang diberikan kepada pemain, sehingga kami akan bermain lepas. Kehadiran Bonek akan membuat kami termotivasi.