Agen Gareth Bale berang terhadap fans Real Madrid. Menurutnya, kliennya itu telah diperlakukan dengan cara yang tidak sepatutnya di Santiago Bernabeu.
Segudang kritik belakangan memang dialamatkan pada winger kelahiran Wales tersebut. Akan tetapi, dalam pandangan sang agen, hal tersebut sangatlah tidak adil.
Performa Bale memang terbilang merosot sepanjang musim ini, hingga membuat dia tak lagi menjadi pilihan utama pelatih Santiago Solari. Kondisi ini pun membuat eks pilar Tottenham Hotspur itu dihubung-hubungkan dengan kemungkinan kembali ke Liga Primer Inggris. Manchester United dan Chelsea disebut-sebut tertarik menampung Bale.
Pilihan Editor
Meski begitu, bagi sang agen, Bale tetap pantas mendapatkan respek atas perjuangannya untuk Madrid selama ini.
“Pemantauan terhadap dirinya sungguh konyol. Seorang pemain yang telah memenangkan segalanya bersama klub pantas mendapatkan respek yang besar,” tukas Jonthan Bernett, agen Bale, kepada Daily Mail.
“Dia telah memenangkan Liga Champions empat kali dalam lima tahun. Dia mencetak sejumlah gol penting dalam sejarah klub. Bale ingin bermain di setiap laga. Apakah orang-orang berpikir bahwa dia bahagia duduk di bangku cadangan?”
“Dia kembali pada Desember dan mencetak hat-trick di semi-final Piala Dunia Antarklub. Dia sempat cedera pada Januari dan sudah comeback lalu mencetak gol beberapa menit setelah masuk [dari bench] menghadapi Espanyol.”
Bernett berharap Bale tak lagi mendengarkan adanya cemoohan terhadap kliennya tersebut di pertandingan-pertandingan berikutnya klub ibu kota Spanyol.
“Setelah semua yang dilakukan Bale, lalu dia dicemooh di laga berikutnya, apa lagi yang akan kalian [fans] lakukan?” tandas sang representatif.
Artikel dilanjutkan di bawah ini View this post on Instagram
Atletico Madrid sukses membungkam Juventus di Wanda Metropolitano dengan skor 2-0, laga tersebut diwarnai dengan selebrasi pelatih Diego Simeone yang mencolok dan kontroversial
A post shared by Goal Indonesia (@goalcomindonesia) on Feb 21, 2019 at 3:26am PST