Liga Inggris

Berita Manchester City: Raheem Sterling Semangati Pemain Muda Korban Rasisme

Raheem Sterling meluangkan waktunya dari aktivitas Manchester City untuk menemui pesepakbola muda yang menjadi korban rasisme.

Sterling mengunggah foto di laman Instagram miliknya bersama dengan pemain Newport County U-14, Ethan Ross selepas kemenangan The Citizens 4-1 atas klub tersebut di babak kelima Piala FA, Sabtu (16/2) kemarin.

Menemani unggahan foto tersebut, sang bintang City menuliskan: “Mungkin menghangatkan hatiku dan juga hati Anda akhirnya bertemu, Ethan. Sekali lagi, selalu bangga akan diri Anda dan jangan pernah diam.”

Pilihan Editor

  • Hasil Undian Perempat-Final Piala FA: Manchester United Jumpa Wolverhampton
  • Sergio Ramos Catat Rekor Kartu Merah Terbanyak Di Eropa
  • Turunkan Tujuh Pemain, Klub Italia Dibantai 20-0
  • Piala AFF U-22 2019: Jadwal Timnas Indonesia
  • Sterling menuliskan pesan kepada Ross pada bulan lalu setelah dihubungi oleh nenek sang pemain muda atas masalah yang dihadapi cucunya.

    Dalam suratnya, winger berusia 24 tahun mengatakan: “Saya baru-baru ini diberitahu nenek tercinta Anda, Sue soal masa-masa sulit yang Anda alami mengenai rasisme.”

    “Selalu ingat untuk tegar dan menjadi bangga atas diri Anda dan jangan biarkan mereka mengambil keberanian Anda.”

    “Ingat, berbicara tidak selalu membuat hidup menjadi mudah, tapi kemudahan tidak pernah mengubah apa pun.”

    Related Articles

    Back to top button