Liga Inggris

Berita Liga Primer Inggris: Leicester City Masih Pertimbangkan Rafael Benitez

Leicester City dikabarkan masih mempertimbangkan manajer Newcastle United Rafael Benitez sebagai target untuk menggantikan Claude Puel di akhir musim ini.

Puel berada dalam tekanan di musim penuh pertamanya di King Power Stadium, apalagi setelah The Foxes menelan lima kekalahan dalam enam pertandingan terakhir.

Leicester kini berada di peringkat ke-12 dengan perolehan 32 poin. Mereka akan kembali beraksi di ajang Liga Primer Inggris pada Sabtu (23/2) besok dengan menjamu Crystal Palace.

Pilihan Editor

  • Gelar TC Di Australia, Ini 27 Pemain Yang Dipanggil Ke Timnas Indonesia
  • Kala Mr Liga Champions Melempem
  • Gianfranco Zola, Zinedine Zidane & Kandidat Pengganti Maurizio Sarri Di Chelsea
  • Piala AFF U-22 2019: Jadwal Timnas Indonesia
  • Dilansir The Mirror, Benitez dikait-kaitkan dengan Leicester, yang akan mempertimbangkan penunjukan mantan pelatih Real Madrid dan Napoli sebagai arsitek baru untuk musim mendatang.

    Meski begitu, Leicester juga punya kandidat lain, sebut saja David Wagner, yang meninggalkan Huddersfield Town pada bulan lalu, dan pelatih Celtic Brendan Rodgers.

    Pihak The Magpies sebenarnya sudah menawarkan Benitez sebuah kontrak baru, namun pelatih asal Spanyol itu belum menekennya. Padahal, masa pengabdiannya menyisakan empat bulan lagi dalam kontraknya saat ini.

    Related Articles

    Back to top button