Berita Juventus – Sambut Aaron Ramsey, Wojciech Szczesny: Mana Komisi Saya?

Wojciech Szczesny senang dengan kabar Aaron Ramsey bergabung dengan Juventus dan menyambut kedatangan mantan rekannya di Arsenal tersebut.

Ramsey mengonfirmasi transfernya ke Juventus dengan status bebas transfer pada akhir musim 2018/19 setelah sepakat menerima tawaran kontrak berdurasi empat tahun.

Gelandang internasional Wales tersebut memutuskan hengkang dari Emirates Stadium karena The Gunners tak punya niatan untuk memperbarui kontraknya yang akan berakhir pada musim panas tahun ini.

Pilihan Editor

  • Sarriball Gagal? Chelsea Masuki Krisis Setelah Telan Aib Kedua
  • Sergio Aguero Samai Rekor Hat-Trick Alan Shearer
  • Menang 10-0, Rekor Benfica Di Liga Portugal
  • Moncernya Paul Pogba Bersama Ole Gunnar Solskjaer
  • Melalui laman Instagram, Szczesny mengirimkan komentar ke akun milik Ramsey yang berisi kalimat sambutan dengan nada bergurau.

    “Selamat datang ke keluarga Juve. Bersiaplah untuk bekerja keras. Beberapa tahun ke depan adalah soal menjadi juara! Tambahan: Mana komisi saya,” tulis kiper asal Polandia tersebut.

    Szczesny pernah menjadi rekan setim Ramsey di Arsenal sebelum kehadiran Petr Cech yang membuatnya terpinggirkan dan hijrah ke AS Roma pada 2017.

    Exit mobile version