Persis Solo Lepas Dua Gelandang Andalan
Persis Solo dipastikan tidak akan diperkuat dua gelandang andalan musim lalu, Dedy Cahyono Putro dan Eli Nasoka, di Liga 2 2019, karena sudah bergabung dengan klub lain di kasta yang sama.
Pelatih Agus Yuwono mengatakan, Dedi dan Eli saat ini sudah bergabung dengan Cilegon United. Menurut Agus, ia menginginkan pemain yang benar-benar siap memperkuat Persis, sehingga tidak terkendala dalam perekrutan.
Saya menginginkan pemain yang siap bergabung dengan Persis. Ini untuk mengantisipasi segala kemungkinan. Mereka juga perlu pindah ke klub lain untuk mencari suasana baru, ujar Agus.
Pilihan Editor
Meski kehilangan dua pilar, Persis masih mempertahankan sejumlah nama musim lalu, satu diantaranya kapten tim Soni Setiawan yang masih bernegosiasi dengan klub. Apalagi Persis juga sedang melakukan seleksi yang diikuti puluhan pemain.
Persis diburu waktu untuk membentuk tim, mengingat manajemen memberikan target hingga 19 Februari. Mereka memburu sepuluh pemain incaran, salah satunya adalah Wusono Budi Sugiyanto.
Penyerang yang akrab disapa Ugik itu sudah tiba di Solo kemarin, dan direncanakan menandatangani kontrak hari ini. Agus menyatakan, ia mengingingkan pemain bertipikal ngotot dan memiliki tenaga dalam perebutan bola.
Tenaga Ugik memang saya butuhkan dalam menyusun kerangka tim musim ini. Ada perubahan signifikan di skuat Persis musim 2019, terutama di lini depan dan tengah, jelas Agus.
Artikel dilanjutkan di bawah ini
Dua hari ke depan akan kami umumkan pemain yang lolos seleksi, dan saya ajukan ke manajemen untuk dikontrak. Untuk Ugik, dia langsung dikontrak, karena secara kemampuan, saya sudah paham.
Sementara itu, Ugik mengatakan, ia sudah berkomunikasi secara intensif dengan Agus sebelum memutuskan bergabung ke Solo. Pemain berusoa 37 tahun ini siap membantu Persis meraih hasil maksimal.
Saya sudah deal nilai kontrak dengan Persis Solo. Besok [hari ini] rencananya mengikuti tes medis, dan selanjutnya kontrak. Saya berharap bisa memberikan kontribusi positif, dan memenuhi target manajemen untuk lolos ke Liga 1, tutur Ugik. (gk-18)
Komentar () Terkait PSIS Hormati Keputusan Gelandang Persis Persis Pindah ‘Home Base’ Ke Bekasi Persis Pilih Stadion Maguwoharjo Untuk Home Base
Tutup