Berita EPL – Jamu Liverpool, Juan Mata Minta Dukungan Suporter Manchester United

Gelandang Manchester United Juan Mata tak sungkan meminta dukungan 75 ribu penonton saat Old Trafford kedatangan Liverpool di pekan ke-27 Liga Primer Inggris, Minggu (24/2) malam WIB nanti.

United arahan Ole Gunnar Solskjaer akan melawan rival terbesarnya itu, dengan mereka boleh percaya diri karena mampu merangkum tujuh kemenangan dari sembilan duel terakhir di Liga Primer yang dilangsungkan di markas sendiri.

Dalam keterangannya kepada laman resmi klub, pemain asal Spanyol itu mengatakan: Kami tidak hanya ingin memiliki 11 [pemain di lapangan], tapi 75 ribu penonton yang bermain dan mencoba mencetak gol pada Minggu, dan saya yakin mereka [fans] akan membantu kami.

Pilihan Editor

  • Krzysztof Piatek Menuju Reinkarnasi Andriy Shevchenko
  • Jelang Laga Manchester United, Mohamed Salah Harus Tiru Danny Murphy
  • Gelar TC Di Australia, Ini 27 Pemain Yang Dipanggil Ke Timnas Indonesia
  • Piala AFF U-22 2019: Jadwal Timnas Indonesia
  • Saya yakin mereka akan menyemangati kami untuk meraih kemenangan dan saya harus katakan bahwa atmosfer di Old Trafford dalam beberapa pekan terakhir ini luar biasa. Mereka terlihat bahagia. Mereka datang dan kami mendapatkan hasil. Fans pulang ke rumah dengan perasaan senang, dan itulah yang terpenting untuk kami, jadi mudah-mudahan pada Minggu ini akan sama.

    Lebih lanjut, Mata menilai pertarungan timnya melawan Liverpool adalah duel penting untuk kedua kubu. Ia melanjutkan: Sejak saya tiba di Manchester, saya merasa ini adalah laga yang besar Liverpool-United, United-Liverpool semuanya menantikan derbi ini, dan Anda bisa merasakan itu bahkan sebelum pertandingan.

    Selama pekan jelang pertandingan, semua orang membicarakannya, semua orang memikirkannya. Kami akan mencoba menjadikannya sangat spesial.

    Exit mobile version