Berita Chelsea – Tiemoue Bakayoko: Chelsea Tak Lagi Inginkan Saya

Tiemoue Bakayoko mengklaim, dirinya sudah tak lagi diinginkan Chelsea, karenanya dia memutuskan untuk menerima pinangan AC Milan.

Sejak merapat ke Stamford Bridge, sang gelandang memang kerap menemukan kesulitan dalam beradaptasi, sehingga dia pun ‘hanya’ menjadi pemain pelapis di sana.

Meski begitu, pemain internasional Prancis itu meyakini, pengalamannya selama berbaju The Blues telah memberikannya banyak hal untuk bisa menjadi pemain yang lebih baik.

Pilihan Editor

  • Piala AFF U-22 2019: Jadwal Timnas Indonesia
  • Sekilas Barcelona Di Era Ernesto Valverde
  • Salam Perpisahan Marek Hamsik: Napoli Selamanya!
  • Kekacauan Bernama Wanda Nara: Mauro Icardi Tinggalkan Inter Milan?
  • Saat ini, Bakayoko berstatus sebagai pemain pinjaman di San Siro setelah dilepas sementara oleh Chelsea di musim panas kemarin.

    “Segalanya berjalan bagus [di Chelsea] sampai saya mendapati momen tertentu. Bukan perkara mudah untuk tinggal di sana dan itu mungkin jadi periode sulit yang pertama bagi karier saya, berada di klub yang tidak menginginkan Anda untuk musim selanjutnya,” ujar Bakayoko kepada Bros.

    “Tidak mudah, namun saya harus menghadapi situasi-situasi seperti ini. Itu banyak membantu saya untuk mengatasi apa yang saya jalani sekarang.”

    “Sekarang, saya siap untuk menghadapi momen-momen yang lebih sulit, saya kira saya jadi lebih mempersiapkan diri. Saya meninggalkan Chelsea karena klub tersebut tidak lagi menginginkan saya.”

    “Tentu, saya menyesal. Baru setahun dan tidak berlalu seperti yang saya harapkan. Keputusan yang susah-susah gampang untuk diambil karena Chelsea tetaplah Chelsea dan saya kira saya tidak dapat menunjukkan skill saya, jadi tidak membahagiakan,” tandasnya.

    Artikel dilanjutkan di bawah ini View this post on Instagram

    Saya pernah satu tim dengan para pemain ini. Siapakah saya?

    A post shared by Goal Indonesia (@goalcomindonesia) on Feb 15, 2019 at 9:36am PST

    Exit mobile version