Liga Inggris

Berita EPL – Ejek Kematian Emiliano Sala, Dua Fans Southampton Ditangkap Polisi

Kepolisian wilayah Hampshire, Inggris telah menahan dua suporter Southampton yang kedapatan mengolok-olok kematian Emiliano Sala saat St. Marys Stadium menjamu Cardiff City, Sabtu (9/2) malam WIB tadi.

Sala selaku penyerang anyar Cardiff dinyatakan meninggal dunia dalam kecelakaan pesawat pada akhir Januari kemarin di Terusan Inggris, dengan konfirmasi kematiannya baru datang pada awal pekan ini setelah jenazahnya berhasil diangkat dari dasar laut.

Adapun lanjutan Liga Primer matchday ke-26 di St. Marys merupakan laga pertama setelah jenazah Sala diidentifikasi dan dalam momen mengheningkan cipta sebelum kick-off, terdapat dua suporter tuan rumah yang memeragakan gesture layaknya pesawat.

Pilihan Editor

  • Moncernya Paul Pogba Bersama Ole Gunnar Solskjaer
  • Rusak & Curi Barang Bukti, Tiga Orang Jadi Tersangka
  • Paceklik Gol Terlama Mauro Icardi
  • Tur Stadion La Liga: Wanda Metropolitano
  • Menanggapi itu, kubu The Saints mengatakan: Southampton bisa mengonfirmasi bahwa dua fans telah ditahan dan keterangan mereka sudah diambil oleh kepolisian selama pertandingan melawan Cardiff City pada Sabtu.

    Pihak klub akan terus bekerja dengan Kepolisian Hampshire untuk mengidentifikasi setiap individu yang dianggap telah melakukan gerakan tidak senonoh terhadap pendukung Cardiff.

    Perilaku seperti itu tidak memiliki tempat dalam kamus kami dan tidak akan ditoleransi di St. Marys. Pihak klub akan mengambil sikap yang sangat tegas terhadap siapa pun yang terlibat dan akan menghukum suporter yang nantinya teridentifikasi.

    Di laga semalam, Southampton harus mengakui keunggulan tim tamu yang menyegel kemenangan 2-1.

    Related Articles

    Back to top button