Bayern Munich v Schalke 04 Laporan Pertandingan, 09/02/19, Bundesliga
Bayern Munich mendulang kemenangan meyakinkan kontra Schalke dengan skor 3-1 dalam laga lanjutan Bundesliga Jerman di Allianz Arena.
Hasil positif ini sekaligus membuat pasukan Niko Kovac kembali ke trek kemenangan setelah di pekan sebelumnya menuai hasil negatif: ditumbangkan Bayer Leverkusen.
Bayern tetap duduk nyaman di posisi runner-up dengan perolehan 45 poin dari 21 pertandingan, unggul tiga angka dari rival terdekatnya di peringkat ketiga yang ditempati Borussia M’gladbach dan terpaut lima angka dari pemuncak klasemen Borussia Dortmund.
Pilihan Editor
Sementara, Schalke melorot ke urutan 13 dengan mengumpulkan 22 angka dari 21 laga.
Bayern mengawali laga dengan spirit positif. Serangan mereka di menit ke-11 berbuah petaka bagi Schalke, yang melalui kesalahan mengantisipasi dari Jeffrey Bruma memberikan keunggulan bagi tuan rumah.
Namun, Schalke segera membalas. Memasuki menit ke-25, kolaborasi antara Ahmed Kutucu dan Weston McKennie membuahkan gol bagi nama pertama. Skor berubah 1-1.
Sayangnya, Schalke hanya diberi ‘nafas’ sejenak. Dua menit berselang, Robert Lewandowski mencuat untuk membawa timnya kembali di depan setelah memaksimalkan sodoran matang James Rodriguez.
Babak pertama ditutup dengan keunggulan Bayern 2-1.
Selepas interval, Schalke tak memperlihatkan tanda-tanda kebangkitan. Sebaliknya, Bayern bermain semakin matang. Di menit ke-57, tuan rumah kembali mengoyak gawang Schalke.
Kali ini, Lewandowski menjadi kreator untuk memudahkan Serge Gnabry menceploskan jala Schalke. Skor 3-1 ini bertahan sampai kedua tim bersalaman.
Artikel dilanjutkan di bawah ini View this post on Instagram
Jenazah yang terlihat dalam puing pesawat akhirnya diangkat dan diidentifikasi sebagai Emiliano #Sala, pemain yang belum lama menjadi pemain termahal #CardiffCity usai ditebus dari #Nantes dengan banderol 17 juta.